Ary K sebagai ketua pelaksana acara ini mengatakan “acara ini dilatarbelakangi melihat kondisi kreatifitas di Sumatera Barat terkhusus kota Padang masih minim, terlebih lagi dilingkup dakwah, Disatu sisi dakwah butuh kreatifitas.Kemudian kondisi kedua persepsi kebanyakan anak muda tentang dakwah masih begitu terasa berat, hingganya MDC Padang mencoba mengelaborasi dua kondisi tadi specially bidang design grafis”ungkapnya.
Acara ini menghadiri anak muda kreatif yang konsen di bidang dakwah kreatif dengan pembicara Rio Hafandi yang juga merupakan penulis buku Dakwah kreatif ala LDK, Mugikun (freelance designer), dan iqbal Lupi yang merupakan sutradara Film “Bukan karena dia”.
Pemateri juga merupakan aktivis dakwah selama berkecimpung di dunia kampus dahulunya. Mereka sangat antusias menceritakan kisahnya dalam memulai dakwah kreatif berikut dengan tips yang diberikannya kepada peserta.
Begitu besar antusias peserta yang didominasi oleh kaula muda meliputi siswa/i dan Mahasiswa/i kota Padang. Ary menambahkan “kehadiran peserta melebihi ekspektasi yang telah kami canangkan, melihat antusias yang cukup tinggi dari peserta yang hadir, MDC Padang akan membuka kelas design kedepan,insya Allah. Mohon doa dari teman-teman semuanya agar dakwah kreatif di Sumbar khususnya kota Padang terus berkembang”tutupnya.*dr
No comments
Post a Comment