BREAKING NEWS
latest

728x90

468x60

Baru, Pestisida Nabati Olahan Lengkuas dan Daun Sirsak


Wilayah Kelurahan Beringin berada di Kec. Lubuk Kilangan  Kota Padang, merupakan wilayah perbukitan yang memiliki lahan persawahan yang cukup luas dengan luas daerah 1,65 km², dan dengan penduduk yang sebagian besar berprofesi petani. Pada tahun 2017 produksi padi menurun drastis karena musim yang kurang mendukung. Hujan yang terus menerus mengakibatkan populasi hama meningkat, salah satunya adalah hama wereng. Hama wereng yang sangat berkembang cepat pada musim hujan yang menyebabkan tanaman padi menjadi kerdil dan kerusakan tanaman padi menjadi lebih parah sehingga sangat merugikan para petani.

Berdasarkan permasalahan tersebut, 3 orang mahasiswa FMIPA Universitas Negeri Padang yang terdiri dari Winda Fajriati, Afifah Zafirah, Abdan Syakura dibawah bimbingan Melindra Mulia, S.Si, M.Si selaku dosen Kimia Organik, Universitas Negeri Padang melakukan penelitian mengenai "Efektivitas Larutan Pestisida Nabati Rimpang Lengkuas dan Daun Sirsak sebagai Pengendalian Hama Wereng pada Tanaman Padi di Kelurahan Beringin".

Penelitian ini memiliki tiga keunggulan. Pertama, bahan alam yang digunakan adalah bahan yg mudah di dapat. Kedua, metode yg digunakan berupa metode maserasi, yang tidak memakan biaya yang terlalu mahal. Ketiga, penelitian ini akan menghasilkan larutan pestisida nabati yang ramah lingkungan dan berguna bagi masyarakat.

Hasil yang telah dicapai saat ini berupa larutan pestisida nabati yang berasal dari ekstrak rimpang lengkuas dan daun sirsak. Selanjutnya, Tim akan melakukan pengujian efektivitas larutan tersebut terhadap hama wereng.

Penelitian ini telah lolos seleksi abstrak pada event "13th Joint Conference On Chemistry" yang akan diselenggarakan oleh Universitas Diponegoro pada tanggal 7-8 september 2018 di semarang. Selanjutnya, inovasi PKM-PE ini akan ditampilkan dalam bentuk product dan video. Hal tersebut guna memudahkan penilaian yang akan berlangsung. Tim akan mempersiapkan presentasi, desain poster, stand banner, dan video mengenai penelitian yang telah berlangsung lebih kurang 4 bulan lamanya. Dengan adanya penelitian ini, tim berharap dapat membantu masyarakat dan mengharumkan almamater Universitas Negeri Padang baik di kancah nasional maupun internasional.
(Sabai)
« PREV
NEXT »

Facebook Comments APPID