Perekonomian Sumbar Stabil, Pertumbuhan Diprediksi di Atas 5%
Urang Mudo
-
2:41 PM
Edit this post
Sumatera Barat dinilai berhasil melampaui 2017 dengan perekonomian yang stabil. Kondisi ini ditopang oleh belanja masyarakat yang terjaga, pengeluaran pemerintah yang tak tersendat, dan perbaikan komoditas dagang seperti sawit dan karet. Bahkan pada kuartal ketiga 2017, ekonomi Sumbar mampu tumbuh 5,38 persen (year-on-year), dan menjadi yang tertinggi kedua di kawasan Sumatra, setelah Sumatra Selatan.
Secara keseluruhan tahun, perekonomian Sumbar 2017 juga diproyeksikan bakal bertengger di rentang 5,1 hingga 5,5 persen (yoy). Gubernur Irwan Prayitno mengungkapkan, permasalahan ekonomi di Sumatra Barat dari tahun ke tahun sebetulnya tergolong seragam. Sebagai daerah yang tidak bergantung pada komoditas pertambangan dan migas, Sumatra Barat sudah 'terbiasa' dengan roda ekonomi yang didorong konsumsi rumah tangga. "Sumbar ini agraris, di mana pertumbuhan memang tak akan tinggi betul, namun ketika ada gejolak tidak ada anjlok betul," jelas Irwan.
Demi menjaga roda pertumbuhan ekonomi di tahun 2018, lanjut Irwan, pihaknya akan fokus pada perbaikan kinerja perdagangan, investasi, dan pengelolaan inflasi daerah. Dari sisi perdagangan, Pemprov Sumbar akan mulai membuka pasar baru bagi olahan kuliner rendang untuk diekspor. Hingga kini masih dilakukan penjajakan dengan sejumlah importir potensial di luar negeri.
Sementara dari sisi investasi, Sumbar memang 'jor-joran' menawarkan pembangkit listrik tenaga energi baru terbarukan. Terakhir, inflasi dijaga dengan mengelola pasokan agar cukup menutup permintaan. "Soal inflasi ini, kami seriusi dengan koordinasi dengan Pemda. Suplai harus terjaga. Masalah perekonomian kita ini nggak ada yang baru, topiknya sama saja. Tinggal mau ditindaklanjuti enggak," ujar Irwan.
Sumber: Republika
Subscribe to:
Post Comments
(
Atom
)
Facebook Comments APPID
Most Reading
-
Dai kondang Indonesia asal Provinsi Riau, Ustaz Abdul Somad hari ini, Minggu (22/10/2017) memberikan ceramah kepada masyarakat kota Padan...
-
Walikota Mahyeldi meninjau lokasi pembangunan terminal type A di Anak Aie Kecamatan Koto Tangah, Ahad (21/1/2018). Rencananya, peletaka...
-
Dalam kunjungannya ke Kabupaten Pesisir Selatan untuk kegiatan kampanye Gerakan Stop Bullying, penyanyi Muslim asal Inggris Harris J meny...
-
Pasangan nomor urut satu Emzalmi-Desri kalah telak melawan nomor urut dua Mahyeldi-Hendri. Seperti informasi yang dilaporkan sebelumnya...
-
Pasangan Mahyeldi-Hendri dipastikan menang dalam hitung cepat atau quick count sejumlah lembaga survei di Pilkada Padang Dalam pidato ke...
Categories
50Kota
Anak
berita
Dharmasraya
DPD RI
DPR RI
EKONOMI
Haji
internasional
investasi
Islam
Kabar Sumbar
Kecelakaan
KESEHATAN
Kesenian
kuliner
Liga 1
mui
NASIONAL
OLAHRAGA
padang
PADANG RANCAK
PadangRancak
PALESTINA
pariaman
PARIWISATA
Payakumbuh
pemilu2019
PENDIDIKAN
Pertanian
pesantren
Pesisir Selatan
pilkada
politik
PrabowoSandi
Ramadhan
Sepakbola
Sumbar
Tarung Derajat
TEKNOLOGI
No comments
Post a Comment